Fakultas Syariah (1 Agustus 2024) telah melaksanakan Rapat Akademik di Lantai 2 Gedung B8
Dekan Fakultas Syariah juga mengingatkan kepada seluruh Dosen yang mengajar di Fakultas Syariah untuk memberikan sosialisasi tugas mandiri membaca buku di Perpustakaan. Untuk blangko kunjungan Perpustakaan sudah disediakan di website Fakultas Syariah UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu. Kewajiban mengunjungi perpustakaan kepada mahasiswa tujuannya untuk meningkatkan budaya membaca pada mahasiswa Fakultas Syariah UINFAS Bengkulu. Wakil Dekan I dalam pemaparannya mengingatkan kepada Dosen Tetap dan DLB pada matakuliah masing-masing untuk melaksanakan pembelajaran sesuai kriteria yang telah ditetapkan. “Semua dosen akan dinilai oleh mahasiswa yang tertera dalam aplikasi EDOM” ungkap Miti Yarmunida sambil tersenyum tegas.
Dalam pemaparannya, ada 2 Dosen Terbaik yang disebutkan yakni Dr. Toha Andiko, M.Ag selaku Dosen Tetap terbaik dan Bobby Hariyanto, SH MHI Rapat Akademik diakhiri dengan diskusi para dosen mengenai masukan dan saran pembelajaran akademik untuk semester Ganjil 2024/2025.