-
0 Komentar
Fakultas Syariah UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu Terima Kunjungan Tim AMI
Rabu, 6 Agustus 2025 — Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Sukarno Bengkulu menerima kunjungan Tim Audit Mutu Internal (AMI) dalam rangka pelaksanaan audit rutin guna meningkatkan kualitas penyelenggaraan akademik dan tata kelola di lingkungan fakultas.
Kunjungan Tim AMI disambut langsung oleh Dekan Fakultas Syariah, Prof. Dr. Suwarjin, M.A., bersama para ketua program studi: Kaprodi Hukum Tata Negara (HTN), Hukum Keluarga Islam (HKI), dan Hukum Ekonomi Syariah (HES).
Dalam sambutannya, Prof. Suwarjin menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan audit ini sebagai bagian dari upaya berkelanjutan untuk menjaga dan meningkatkan mutu akademik serta tata kelola prodi di Fakultas Syariah. “Audit ini bukan hanya evaluasi, tetapi juga momentum refleksi untuk terus melakukan perbaikan dan inovasi,” ujarnya.
Tim AMI melakukan audit terhadap berbagai aspek, mulai dari dokumen akademik, laporan kinerja prodi, hingga implementasi standar mutu yang telah ditetapkan oleh Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Fatmawati Sukarno.
Pelaksanaan audit berlangsung lancar dan penuh semangat kolaboratif antara tim auditor dan pihak fakultas. Hasil dari AMI ini diharapkan dapat menjadi dasar dalam penyusunan rencana tindak lanjut untuk perbaikan dan peningkatan kualitas di masa yang akan datang.
Kegiatan ini mencerminkan komitmen Fakultas Syariah dalam menjaga mutu pendidikan tinggi serta mendukung pencapaian visi universitas sebagai pusat unggulan keilmuan berbasis keislaman di tingkat nasional dan internasional.
